Madrid - Dinara Safina menambah panjang deretan petenis unggulan yang kandas dini. Memulai dari babak pertama, sang juara bertahan tunduk 6-7 6-7 dari petenis kualifikasi Klara Zakopalova.
Setelah Justine Henin, Maria Sharapova dan Svetlana Kuznetsova angkat koper lebih cepat, kini giliran Safina, yang baru saja turun peringkat ke rangking lima dunia, harus menyusul.
Menghadapi Zakopalova yang rangking 88 dunia, Safina harus mendapat perlawanan ekstra alot. Pertarungan pun harus diselesaikan lewat tiebreaker di kedua set, dengan Zakopalova berjaya 7-1 kemudian 7-3.
Hasil ini jelas tidak bagus untuk Safina dalam persiapannya menuju Prancis Terbuka, di mana si petenis Rusia berhasil menjejak final selama dua musim beruntun.
Dalam pertandingan babak pertama lainnya, unggulan delapan Samantha Stosur asal Australia memenangi duel ketat kontra Gisela Dulko dari Australia dengan 7-6 7-5. Unggulan 16 asal Rusia Nadia Petrova juga menang 4-6 6-2 6-3 atas rekan senegaranya Elena Vesnina.
( krs / mrp )
Dapatkan info harian khusus olahraga Raket.
Ketik REG DS RAKET kirim ke 3845 (khusus pelanggan Telkomsel)
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!
Setelah Justine Henin, Maria Sharapova dan Svetlana Kuznetsova angkat koper lebih cepat, kini giliran Safina, yang baru saja turun peringkat ke rangking lima dunia, harus menyusul.
Menghadapi Zakopalova yang rangking 88 dunia, Safina harus mendapat perlawanan ekstra alot. Pertarungan pun harus diselesaikan lewat tiebreaker di kedua set, dengan Zakopalova berjaya 7-1 kemudian 7-3.
Hasil ini jelas tidak bagus untuk Safina dalam persiapannya menuju Prancis Terbuka, di mana si petenis Rusia berhasil menjejak final selama dua musim beruntun.
Dalam pertandingan babak pertama lainnya, unggulan delapan Samantha Stosur asal Australia memenangi duel ketat kontra Gisela Dulko dari Australia dengan 7-6 7-5. Unggulan 16 asal Rusia Nadia Petrova juga menang 4-6 6-2 6-3 atas rekan senegaranya Elena Vesnina.
( krs / mrp )
Dapatkan info harian khusus olahraga Raket.
Ketik REG DS RAKET kirim ke 3845 (khusus pelanggan Telkomsel)
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!
0 Komentar Untuk "Safina Angkat Koper Dini"
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon